Senin Seru di BIP Monday Madness


Bob Geldof mungkin akan mengubah lirik lagunya ‘I don’t like Monday’ menjadi “I like Monday’ jika ia menyaksikan kegilaan yang terjadi di gelaran yang satu ini. Bagaimana tidak, dalam gelaran mingguan bertajug “Monday Madness”, Bandung Indah Plaza mampu menghadirkan keceriaan bagi para pengunjungnya.

BIP Monday Madnes merupakan sebuah program baru yang digagas manajemen Bandung Indah Plaza. Dalam event rutin yang akan digelar setiap hari Senin tersebut, BIP menggelar acara khusus mulai dari acoustic live performance, kuis berhadiah voucher belanja hingga pesta diskon dari tenant-tenant yang tergabung di BIP.

Senin, 17 Januari 2010 lalu merupakan penyelenggaraan pertama BIP Monday Madness. Dalam gelaran pembuka tersebut,  beberapa pengunjung Bandung Indah Plaza terlihat cukup terkejut pesta diskon yang disuguhkan tenant-tenant BIP. Rita misalnya, mahasiswi salah satu perguruan tinggi tersebut mengaku kaget dengan promo diskon yang ditawarkan.

“Kemarin Sabtu ke sini nggak kayak gini, sekarang kayak midnight sale aja. Hampir semua toko ngasi diskon gede-gedean. Udah gitu tadi di parkiran katanya ada promo parkir gratis khusus hari Senin,” ujar Rita kepada AdaDiskon.

Sesuai nama yang diusung, diskon dalam gelaran BIP Monday Madness memang gila-gilaan. Di lantai dasar outlet Nike memberikan diskon hingga 40%, Bianglala diskon hingga 50% dan Gold Mart memberikan diskon 15% untuk semua produknya dan tambahan diskon 25% untuk produk tertentu.

Di lantai satu hampir semua tenant yang ada memberikan diskon yang cukup fantastis. Diskon g tertinggi  ditawarkan outlet Ocean Pacific dengan promo diskon 80% untuk barang-barang tertentu. Levi’s memberikan diskon hingga 50% dan The Athletes Foot memberikan cashback Rp. 100.000,- untuk setiap pembelian minimal Rp. 300.000,-. Sekitar 30an tenant yang terdapat di lantai 1 BIP juga turut berparisipasi dengan memberikan diskon mulai dari 10 hingga 70% dalam gelaran ini. Sedangkan tenant di lantai 2 yang tercatat berpartisipasi dalam Madness discount antara lain Westpack yang menawarkan diskon hingga 50%, Screamous diskon hingga 20% dan promo buy 1 get 1 free.

Di lantai 3 yang merupakan area food court dilangsungkan acara musik akustik dan kuis berhadiah voucher belanja. Dalam gelaran BIP Monday Madness kali ini grup Lakee dan Adi’s menjadi band pembuka acara acoustic live performance. Rencananya manajemen BIP akan menghadirkan suguhan live performance yang berbeda di setiap penyelenggaraan BIP Monday Madness. Kedepan BIP Monday Madness juga akan diisi oleh acara Community day dan aksi unik lainya.

“I don’t like Monday?”, visit Bandung Indah Plaza. So guys, get ready for next BIP Monday Madness.
BIP Monday Madness
Every Monday
Bandung Indah Plaza, Jalan Merdeka no. 56 Bandung
(022) 4230850


SUMBER :
http://www.adadiskon.com/article/january-2011-1381/review-senin-seru-di-bip-monday-madness.html